Pusat Kuliner Sarang Miras
BANYUASIN, KBRS - Polres Banyuasin diminta gencar
melakukan razia di Pusat Kuliner Pangkalan Balai. Pasalnya dilokasi
tersebut pada malam hari, diduga sering digunakan sebagai tempat
muda-mudi minum-minuman keras (miras).
Hal itu dibuktikan banyaknya ditemukan botol miras. Bahkan
beberapa remaja yang belum diketahui identitasnya itu tak segan-segan
melakukan pengrusakan gerobak yang ditempati para pedagang. Bahkan ada
yang langsung dibakar oleh oknum yang tak bertanggung jawab tersebut.
“Kejadian itu diduga sengaja dilakukan oleh sekelompok
orang tak dikenal pada tengah malam Senen (16/1) dini hari. Itu ada
beberapa botol miras, bahkan ada sebagian fasilitas dibakar dan lantai
dipecahkan,” kata Bude, pedagang di pusat kuliner.
Dia berharap polisi maupun Pol PP giat melakukan patroli
dimalam hari. Terlebih pada malam minggu, banyak sekali remaja yang
nongkrong disini. Kata dia, lokasi yang gelap tanpa penerangan semakin
mudah orang yang tak bertanggung jawab melakukan pengrusakan maupun
minum miras.
“Kami minta setiap malam, pusat kuliner ini dikontrol oleh
polisi maupun Pol PP. Sebab aksi mereka sudah kelewatan merusak
fasilitas negara,” ujar dia.
Sementara Zaidid menyeyangkan aksi yang dilakukan
sekelompok pemuda tidak terkontrol oleh anggota Satpol PP. Padahal
lokasi Pospam Pol PP tidak terlalu jauh dari pusat kuliner tersebut.
“Jangan tidur gencarkan patroli,” pungkasnya. (Adam Malik)