Dishub PALI Dapatkan Bantuan 4 Bis Damri
PALI, KBRS-Adanya pelajar dari pelosok desa di Kabupaten PALI yang menimba ilmu di Kota Kabupaten serta memerlukan moda transportasi yang nyaman dan aman, pihak Dishub PALI mengajukan bantuan 12 armada bis roda empat ke Kementrian Perhubungan RI.Dari usulan tersebut, dikabulkan sebanyak 4 buah armada bis DAMRI yang siap operasi di Kabupaten PALI.
"Alhamdulillah setelah kita usulkan permohonan bantuan bis ke Kementrian Perhubungan, sebanyak 12 armada bis, dikabulkan 4 buah armada bis. Dan bantuan ini langsung dikirim dari Kemenhub ke Kabupaten PALI. Untuk awal, armada bis ini mengambil rute dari Desa Talang Akar Talang Ubi Pendopo dan juga Desa Benakat Minyak Pendopo. Dan akan kita operasikan ke Kecamatan lainnya di PALI," ujar Suhardin.
Dijelaskan oleh Suhardin, tujuan usulan bantuan armada ini untuk angkutan pelajar dan anak sekolah dari desa ke Kota. Dan diharapkan dapat meringankan ongkos angkutan.
"Tarif bis ini hanya Rp5 ribu, kalau menggunakan angkot biaya dari Benakat Minyak berkisar Rp20 ribu dan ini meringankan biaya angkutan sekolah," lanjutnya.(sendi)