News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Lantik 22 Kades Terpilih di Kecamatan Pemulutan

Lantik 22 Kades Terpilih di Kecamatan Pemulutan

OGAN ILIR, KBRS – Sebanyak 22 kepala desa terpilih hasil pilkades 2016 se-Kecamatan Pemulutan, Rabu (07/12), dilantik oleh Bupati Ogan Ilir, Ilyas Panji Alam, di halaman kantor Kecamatan Pemulutan, Kabupaten Ogan Ilir,  Provinsi Sumsel.

Sebelum melantik dan menandatangani naskah pelantikan Bupati OI membacakan petikan surat keputusan No. 617/KEP/BPMD/2016. Dihadapan pejabat kabupaten dan tamu undangan.

Hadir dalam acara pelantikan, Ketua DPRD OI beserta Komisi I dan anggota DPRD dapil pemulutan. Forum Komunikasi Pimpinan Daerah, tokoh masyarakat. 1000 lebih tamu hadir dalam acara ini.

Dalam sambutannya Plt.Bupati Ilyas Panji Alam meminta kepada Kades yang dilantik untuk menjalankan tugas melayani masyarakat, sebaik-baiknya.

Plt Bupati OI ini juga berpesan agar dana desa digunakan sebaik-baiknya sesuai aturan yang berlaku. Dana desa adalah bentuk nyata pemerintah pusat hingga kabupaten dalam membangun desa.

“Dana desa harus digunakan untuk kesejahteran desa, seperti untuk infrastruktur dan badan usaha milik desa,” ujar politisi PDIP ini didampingi Facruddin, Camat Pemulutan.

Selain itu Ilyas juga berpesan, agar kepala desa yang baru dilantik tetap bekerja sama dengan kepala desa lama dalam membangun desa. Karena kades baru dan lama merupakan sumberdaya manusia di desa yang mempunyai pengaruh.

“Pilkades sudah selesai, saatnya membangun desa. Pertarungan cukup di pilkades saja, jangan jadi musuh abadi,” tegas Ilyas.

Berikut Daftar nama Desa fan Kepala desa yang baru dilantik
Desa Babatan Saudagar, Syafik
Desa Harapan, Nurmansyah
Desa Ibul Besar I, Muhammad
Desa Ibul Besar II
Desa Ibul Besar III, Pitersak
Desa Kedukan Bujang, Yaman
Desa Lebung Jangkar, Azhar
Desa Mekarjaya, Musiadi
Desa Muara Baru, Zainuddin
Desa Muara, Dua Edwar
Desa Palu, Indah Jaya
Desa Pegayut, Rizal
Desa Pelabuhan Dalam, Jauhari
Desa Pemulutan Ilir, Sofian
Desa Pemulutan Ulu, Imron
Desa Pipa Putih, Rudiyanto
Desa Rawajaya, Rusmadi
Desa Sembadak, Sardi
Desa Simpang Pelabuhan Dalam, Nurdin
Desa Sukarami, Bastomi
Desa Sungai Buaya, Syamsul
Desa Sungai Rasau, Marwansyah
Desa Teluk Kecapi, Amir
( Lbs)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.