News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Jembatan Bendi Diduga Beraroma Korupsi Terbengkalai dan Tak Berfungsi

Jembatan Bendi Diduga Beraroma Korupsi Terbengkalai dan Tak Berfungsi

MUARADUA, KBRS-Pembangunan Jembatan Bendi jalan lintas Ranau di Kabupaten OKU Selatan. Pembangunan jembatan ini yang seharusnya rampung akhir tahun 2015 dan menggunakan dana APBN dengan anggaran Rp6 Miliar.

Namun sangat disayangkan, hingga saat ini pembangunan jembatan Bendi tak bisa difungsikan. Karena belum ada penyelesain secara menyeluruh. Dari badang jalan jembatan pun terlihat dengan jelas kendaraan roda empat maupun roda dua tidak bisa menggunakan jembatan ini.

Warga sekitar jembatan Bendi saat ditanya terkait hal ini pun menggeleng tak tahu.

"Kami dak tahu ngapo belum selesai digaweke jembatan ini pak," ujarnya yang tak mau disebut namanya. Ia berharap jembatan ini segera diselesaikan dan bisa digunakan masyarakat.

"Padahal jembatan ini sangat berguna untuk warga Muara Dua apolagi menjelang mudik lebaran," tambahnya lagi kepada KabaRakyatsumsel.com OKU Selatan beberapa waktu lalu.

Pemkab OKU Selatan pun diharapkan mengambil langkah tegas terkait belum selesainya pembangunan jembatan ini yang merupakan urat nadi lalu lintas kendaraan di OKU Selatan.
Dan saat ini sebagian besar Masyarakat muaradua sedang mempertanyan apakah dana pembangunan tersebut sudah habis atau
Dugaan akan adanya korupsi dalam pengerjaan jembatan ini pun menyeruak. Namun sangat disayangkan, sebagai fasilitas umum, tentu lagi-lagi rakyat yang harus menangggung deritanya.(hanif)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.